Penyaluran Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) Tahap III Tahun 2024

Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) Tahap III Tahun 2024. Kamis (8/8)

Pemerintah melalui Bulog menyalurkan bantuan pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) tahap III. Bantuan ini disalurkan pada bulan Agustus, Oktober, dan Desember. Bantuan beras yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat sebanyak 10 kg.

Saat ini penyaluran dibulan Agustus bertempat di Gedung Pertemuan Kelurahan Kuncen dengan jumlah Keluarga Penerima Manfaat 87 orang. Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) merupakan salah satu bagian dari usaha pemerintah untuk terus memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk menjangkau beras.